APAKAH
karena shift kerja Anda telah berganti, tahun ajaran sekolah baru
dimulai, atau Anda ingin anak-anak tidur lebih lama, apapun alasannya
memperkenalkan tidur lebih awal pasti bikin stres.
Anda
tahu apa yang terbaik untuk si kecil, tetapi ia pasti melakukan sedikit
perlawanan saat Anda mulai menerapkan jadwal tidur lebih awal. Dengan
konsisten terhadap peraturan, Anda dapat membantunya melakukan transisi
lebih lancar.
Berikut beberapa langkah mendorong anak tidur lebih awal, seperti dibahas Modern Mom.
Beri camilan berglikemik tinggi
Pada
Februari 2007, The American Journal of Clinical Nutrition melaporkan
bahwa makanan tinggi nilai glycemic menimbulkan rasa kantuk pada peserta
penelitian. Makanan berglisemik tinggi berarti tinggi karbohidrat.
Tapi,
pastikan untuk memilih karbohidrat sehat untuk camilan si kecil, seperti
sepotong roti gandum dioles selai kacang. Camilan ini sebaiknya
disediakan satu atau dua jam sebelum dia pergi tidur.
Mandi air hangat lalu pakaikan piyama untuknya
Mandi air hangat tidak hanya akan merilekskan pikiran, tapi juga mengirimkan sinyal baginya untuk bersiap-siap tidur.
Ciptakan suasana tenang
Ciptakan
suasana tenang dengan mematikan lampu kamar dan ajak si kecil masuk
kamar tidur 30 menit sebelum tidur. Aktivitas berat mendorong
semangatnya untuk terus aktif sehingga ia tidak akan mengantuk ketika
datang waktu tidur. Ajak ia terlibat dalam obrolan yang tenang, membaca
buku, atau kegiatan lain yang lebih santai hingga waktu tidurnya tiba.
Tinggalkan kamar tidur setelah Anda menidurkannya
Jika
ia memanggil Anda, cek untuk memastikan bahwa tidak ada bahaya, kemudian
tinggalkan ruangan tidurnya sambil mengatakan padanya bahwa sekarang
waktunya tidur.
Pindah waktu tidur
Pindahkan waktu tidur lima menit setiap malamnya sampai Anda memeroleh waktu yang diinginkan si kecil untuk istirahat malam.
0 comments:
Post a Comment